Dosen UMPAR Antusias Daftar Praktisi Mengajar 4

Dosen UMPAR Antusias Daftar Praktisi Mengajar 4

Tri Dharma
26 Januari 2024 Humas UMPAR 13 views

PAREPARE - UMPAR buka Forum Diskusi dalam rangka mendampingi para dosen mendaftar pada Program MBKM dalam hal ini Praktisi Mengajar Angkatan 4. Melalui Forum ini, Koordinator Perguruan Tinggi, Usman, bersama Para Pemateri, Dr. Rahmi, Henra Ahmad, serta Abdul Rahman, menjelaskan berbagai macam hal-hal yang perlu diperhatikan dalam mengisi sistem yang telah disediakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi. Hal yang ditekankan adalah bagaimana dosen sebaiknya segera membuat mata  kuliah dan kelas, serta mencari praktisi yang cocok dengan kompetensi sesuai bidang keahlian pada mata kuliah melalui sistem praktisi mengajar.

Peraktisi Mengajar sendiri ini adalah bagian dari Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) program yang diinisiasi oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia agar lulusan perguruan tinggi lebih siap untuk masuk ke dunia kerja. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring pada tanggal 26 Januari 2024. Wakil Rektor I UMPAR Dr. Sriyanti Mustafa S.Pd., M.Pd dalam sambutannya menyampaikan kepada Bapak/Ibu dosen yang akunnya sudah terdaftar bisa di tindak lanjuti sampai ditahap akhir, dan diakhir nanti kita di sampaikan/diberitahukan oleh Tim dari Praktisi Mengajar ini bagaimana menuntaskan mata kuliah, RPS dan hal-hal lain yang berkaitan dengan kelengkapan administrasi dan dokumen yang dibutuhkan dalam keterlibatan Dosen, maupun Reviewer sebagai Praktisi mengajar.

Salah satu tujuannya memang pada percepatan lulusan yang siap masuk di dunia pekerja,oleh karena itu kalaborasi dari dosen, praktisi, ini di harapkan mampu mempercepat lulusan kita masuk di dunia kerja. dan juga menjadi salah satu tujuan dari kegiatan ini bapak/ibu mendapatkan kejelasan-kejelsan yang sifatnya teknis kelengkapan administrasi di dalam akun praktisi mengajar dosen masing-masing. Dan harapan nya untuk Praktisi Mengajar nantinya Dosen lebih banyak yang lolos berpatisipasi dari tahun tahun sebelumnya. (AR/*)  

Bagikan ke: